Jumat, 18 Mei 2012

Kekurangan Dana Bukan Halangan SSB Porham FC Untuk Tampil All Out Di Yamaha Asean Cup Zona Lampung

Tim SSB Porham FC yang dihuni oleh 15 pemain hasil seleksi hampir 1 bulan siap tampil habis-habisan di Festival Yamaha Asean Cup Zona Lampung. Dengan berbagai cara tim Manajemen SSB Porham FC berusaha sekuat tenaga mengumpulkan semua sumberdaya yang dimiliki untuk bisa tampil di event ini. Mulai dari mengumpulkan SSP bulanan yang selama ini tidak sepenuhnya diberlakukan sampai mencari donatur untuk bisa menutupi semua biaya pendaftaran, transportasi dan konsumsi semua pemain selama perhelatan Yamaha Asean Cup Zona Lampung ini.

Sangat tidak mungkin membebankan semua biaya itu kepada para orang tua wali pemain yang terpilih masuk ke tim SSB Porham FC. Berlatar belakang dari keluarga sederhana dari sanalah mereka berasal. Bahkan banyak dari mereka menggunakan sepatu sepakbola dengan kondisi seadanya, dengan tambalan dan jahitan dimana-mana. Tetapi melihat antusiasme para pemain SSB Porham FC berlatih timbul perasaan dan keyakinan bahwa mereka pantas untuk diperjuangkan. 

Tidak ada kesia-sian dalam memperjuangkan suatu hal, apapun itu!!. Semoga perjuangan Manajemen SSB Porham FC yang sepenuhnya disuport para pemain senior Porham Fc ini dapat membuahkan hasil di event Festival Sepakbola Yamaha Asean Cup Zona Lampung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar